Harga Live: Emas (XAUUSD) | Hang Seng | Nikkei 225 | Brent Oil (BCOUSD)

Rabu, 27 Juli 2016

Aussie Dollar Berdiri di Jalur Positif Jelang Data Inflasi


PT. RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Berita forex di hari Rabu(27/7), Aussie dollar terpantau menguat tipis terhadap dollar AS menjelang dirilisnya laporan fundamental ekonomi Australia pagi ini.


Berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, AUDUSD naik 0.24% di level 0.7521 dimana pasangan tersebut telah bergerak menyentuh level low di 0.7501 dan level high di 0.7528. Di tempat lain, index dollar AS, yang memperlihatkan performa greenback terhadap beberapa mata uang utama dunia telah terpantau turun 0.01% di level 97.16.

Pagi ini, fokus pasar tengah tertuju kepada laporan pertumbuhan inflasi konsumen Australia yang dijadwalkan rilis pada pukul 08.30 waktu Jakarta. Survei ekonom memperkirakan bahwa inflasi konsumen Australia akan naik 0.4% di kuartal dua. Sejalan dengan adanya laporan tersebut, maka pergerakan pasar forex maupun commodity global berpotensi bergejolak kembali.
 
sumber : financeroll.co.id

Tidak ada komentar :

Posting Komentar