Index Price || LOCO GOLD (Open Price 1942.25 | High 1947.10 | Low 1941.30 | Close 1939.70) || HANSENG (Open Price 19227.84 | High 19272.58 | Low 19087.66 | Close 19252.00 || NIKKEI (Open Price 31830.00 | High 31985.00 | Low 31560.00 | Close 31850.00 || Index Price 11 Oktober 2013|| LOCO GOLD (Open Price 1288.07 | High 1288.80 | Low 1278.80 | Close 1282.80) || HANSENG (Open Price 23,022 | High 23,049 | Low 22,982 | Close 23020/40 || NIKKEI (Open Price 14,290 | High 14,365 | Low 14,270 | Close 14340/60 ||

Rabu, 22 Juni 2016

Turun Naik Harga Emas Jelang BREXIT


RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Sejak minggu lalu, sudah diperkirakan harga Emas bisa melaju diatas $1.300 dan berpotensi menembus ke $1.400 kembali. Sebaliknya, harga emas kini terkoreksi. Meski demikian, harga krusial di $1.220 masih belum tertembus. Artinya, Harga emas masih berpeluang naik kembali, terlebih jika besok Inggris memutuskan untuk keluar dari Uni Eropa.


Indikasi terkini menunjukkan banyaknya investor yang masih percaya kenaikan harga emas dengan melakukan aksi beli. Setidaknya 30% investor besar, didominasi lembaga-lembaga keuangan telah menempatkan posisi beli, tercatat sebagai rekor pembelian baru sebesar 229.200 kontrak beli dalam sepekan hingga 14 Juni kemarin, menurut data yang dilansir oleh Komisi Perdagangan Berjangka AS.

Para spekulan ini yang juga dikenal sebagai pialang-pialang non komersil, bak memiliki uang tak berseri. Disisi lain, para pialang komersil, umumnya mereka membeli komoditi dengan tujuan memang untuk dieksekusi hingga akhir kontrak, umumnya meyakini bahwa harga emas akan cenderung turun sejak pekan lalu.

Memang akan sulit menentukan siapa yang benar asumsinya dan memenangkan pilihannya menjelang pemungutan suara Inggris pada Kamis, 23 Juni. Meskipun harga emas sedang terpelanting saat ini, pemain besar meyakini bahwa BREXIT berpeluang terjadi dan ini akan memicu aksi beli emas secara besar-besaran. Bagi mereka, keuntungan yang akan diraih tentu berlipat ganda dengan posisi beli yang banyak saat ini. Resikonya, pilihan mereka berpotensi rugi besar jika pilihan rakyat Inggris dimenangkan pilihan untuk tetap dalam Uni Eropa.

Sebetulnya, kekhawatiran turunnya harga emas lebih lanjut bisa kembali mempertimbangkan pernyataan Gubernur Bank Sentral AS, Janet Yellen yang dalam minggu ini menggunakan ungkapan “Kondisi tidak menentu“ sebanyak 11 kali. Penggunaan kata “Tidak menentu”  yang intensif mengisyaratkan secara kuat kekhawatiran Yellen akan kondisi pasar global paska referendum nanti. Kondisi ini sangat mendukung bagi harga emas untuk naik, ditambah dengan data susulan AS mengenai inflasi dan payroll pada 8 Juli nanti.

Pelaku pasar yang yakin dengan kenaikan harga emas menilai bahwa bukan hanya masalah BREXIT saja yang akan membuat harga emas melambung kembali, namun kondisi ketidak pastian internasional lainnya seperti masalah keamanan global, bahkan fenomena penularan virus Zika yang menjadi momok bagi penyelenggaraan Olimpiade Brazil nanti. Pendek kata, selalu ada hal-hal yang tidak menyenangkan dan menimbulkan guncangan pasar kedepannya.

Setidaknya dalam dua hari kedepan, tentu akan ada guncangan-guncangan dipasar. Sudah siapkah anda mengamankan investasi anda, sebaiknya sedia payung sebelum hujan. Persiapkan margin sebaik-baiknya. Jika ragu untuk melakukan transaksi ditengah fluktuasi harga yang tinggi, sebaiknya tunggu gejolak reda dan lihat arah gelombang. Anda bisa mengikuti, kemana uang mengalir.

sumber : financeroll.co.id

Tidak ada komentar :

Posting Komentar