Index Price || LOCO GOLD (Open Price 1942.25 | High 1947.10 | Low 1941.30 | Close 1939.70) || HANSENG (Open Price 19227.84 | High 19272.58 | Low 19087.66 | Close 19252.00 || NIKKEI (Open Price 31830.00 | High 31985.00 | Low 31560.00 | Close 31850.00 || Index Price 11 Oktober 2013|| LOCO GOLD (Open Price 1288.07 | High 1288.80 | Low 1278.80 | Close 1282.80) || HANSENG (Open Price 23,022 | High 23,049 | Low 22,982 | Close 23020/40 || NIKKEI (Open Price 14,290 | High 14,365 | Low 14,270 | Close 14340/60 ||

Jumat, 16 Juni 2023

Rifan Financindo Berjangka - Emas Stabil Dalam Sinyal Fed Beragam, Tembaga Didorong Turunnya Suku Bunga China

RIFAN FINANCINDO BERJANGKA BANDUNG - Harga emas bergerak tipis pada hari Jumat. Pasar mempertimbangkan ekspektasi yang kontras dari kenaikan suku bunga lainnya dari Federal Reserve, sementara tembaga akan menutup minggu positif karena ada lebih banyak langkah stimulus dari negara importir utama China.

Emas menuju penutupan mingguan yang lemah

Sementara emas mengalami perubahan besar minggu ini, logam kuning sebagian besar tetap berada dalam range perdagangan yang terbatas selama sebulan terakhir, karena sinyal beragam dari Fed dan ekonomi AS tawarkan sedikit isyarat untuk penembusan ke salah satu arah.

Emas spot flat di $1.958,26/oz, sementara emas berjangka stabil di $1.970,45/oz pukul 07.27 WIB. Kedua instrumen ini akan mengakhiri minggu ini turun antara 0,1% dan 0,3%.

The Fed mempertahankan suku bunga acuannya stabil pada Rabu setempat, dan isyaratkan setidaknya dua kali kenaikan suku bunga lagi tahun ini sejalan dengan upaya untuk mengendalikan inflasi yang tinggi.

Namun sejumlah data ekonomi AS - termasuk inflasi konsumen yang lemah, klaim pengangguran mingguan tinggi dari perkiraan dan produksi industri turun memicu spekulasi bahwa bank sentral akan memiliki ruang gerak ekonomi yang terbatas untuk terus menaikkan suku bunga.

Sementara emas awalnya jatuh setelah keputusan Fed, kemudian emas menutup sebagian besar kerugian pada hari Kamis karena trader menilai kembali prospeknya untuk kenaikan suku bunga. Namun, logam mulia ini masih gagal menembus range perdagangan $1.930-$2.000 yang telah ditempati selama sebulan terakhir.

Namun, jeda yang diperpanjang dalam siklus kenaikan suku bunga the Fed menjadi pertanda baik untuk logam mulia, mengingat kenaikan suku bunga meningkatkan biaya peluang untuk memiliki aset yang tidak memberikan imbal hasil - RIFAN FINANCINDO BERJANGKA

Sumber : investing.com

Tidak ada komentar :

Posting Komentar